Skip to content

Cara Menjual Barang di Shopee untuk Para Pemula

  • by

Menjual barang di Shopee kini sudah sangat normal sekali untuk ditemui. Hal tersebut tidak mengherankan lagi, karena seperti yang bisa diketahui sendiri, Shopee bahkan menjadi aplikasi market place yang sangat populer dengan jumlah pengunduhannya yang mencapai lebih dari seratus juta kali unduh di playstore.

 

Selain para pengguna yang mengunduh aplikasi ini untuk membeli beberapa barang keinginan, sebagian besar pengguna memiliki kesempatan yang sama untuk menjual barang atau produk.

 

Ini dapat dijadikan sebagai usaha sampingan atau bahkan usaha utama, karena berjualan memiliki nilai plus yang besar. Tidak perlu keluar biaya terlalu banyak karena toko di sini adalah virtual, bukan toko fisik yang memerlukan banyak sekali uang untuk membangunnya. Semua bisa menjadi penjual dari mana saja, dan bahkan bisa menjadi reseller yang tugasnya hanya mengambil barang dari produsen utama, lantas menjualnya kembali.

 

Lantas, bagaimana cara menjual barang di Shopee? Hal ini tentunya akan menjadi pertanyaan utama untuk para calon pedagang di shopee. Padahal sebenarnya, caranya sangat mudah. Namun untuk pemula, tentunya masih tidak tahu dan kebingungan akan prosedurnya. Tidak perlu khawatir, karena di bawah ini akan dibahas cara lengkapnya!

 

  1. Pastikan Anda sudah memverifikasi akun Shopee. Caranya adalah dengan memverifikasi akun Shopee dengan memasukkan nomor telepon dan juga alamat email aktif. Anda akan diberikan kode verifikasi, dan akun barulah berhasil diaktivasi.

 

  1. Setelah akun berhasil diverifikasi secara resmi, Anda bisa melengkapi profil toko dengan pergi ke aplikasi terlebih dahulu, pilih tab ‘Saya’ yang berada di pojok kanan bawah tampilan utama, dan carilah ‘Toko Saya’. Anda bisa menekan ‘Asisten Penjual’, lantas ‘Profil Toko’ dan mulai melengkapi profil dari toko mulai nama, deskripsi gambar, dan juga deskripsi umum. Setelah selesai, Anda bisa menekan centang yang berada di pojok kanan atas tampilan.

 

  1. Lakukan pengisian informasi yang lebih mendetail. Salah satunya adalah dengan mengatur alamat toko. Langkah yang satu ini untuk mempermudahkan proses dari pengiriman semua produk dan juga pesanan.

 

  1. Selesai, Anda tinggal menjalankan toko yang sudah berhasil didaftarkan

 

Untuk mengunggah gambar dari produk yang hendak dijual sendiri, Anda bisa mengupload dengan ukuran maksimal 2MB, dan formatnya JPEG, JPG dan juga PNG. Satu produknya bisa upload banyak foto sekaligus, dan ini akan memudahkan Anda dalam menampilkan spesifikasi, keunggulan, atau juga variasi-variasi yang diusung dari produk Anda tersebut.

 

Anda juga harus melengkapi informasi dari produk yang hendak dijual. Mulai dari nama produknya, deskripsi produk, kategorinya, harga yang diusung, berapa stok yang tersisa, variasi apa saja yang ada di produk terkait, hingga besaran ongkos kirimnya.

 

Setelahnya, Anda bisa mulai menjual produk tersebut apabila informasi yang dipasangkan sudah lengkap.

 

Dengan adanya fitur seperti ini, tentunya akan sangat membantu sekali banyak orang dalam melakukan bisnis online. Semua dilakukan by online. Mulai dari pengunggahan produk, dan bahkan penerimaan uang.

 

Hal ini juga dinilai efektif dan menguntungkan kedua belah pihak, karena pihak penjual tidak perlu repot-repot mendirikan toko secara offline. Sedangkan pihak pembeli juga tak perlu repot-repot datang langsung ke tempat, karena semua produk sudah memiliki katalog lengkapnya dan bisa dilihat dengan mudah melalui aplikasi.

 

Dengan menguntungkan kedua belah pihak, tentunya banyak sekali yang menyukai aplikasi Shopee ini. Untuk para penjual yang masih merintis, Anda bisa mengupload foto produk yang dirasa bagus dan memiliki daya jual sehingga bisa menarik banyak para pembeli.