Membeli gawai baru merupakan hal yang tidak mudah. Saat ini, perkembangan smarpthone terbilang sangat cepat. Dalam satu semester saja, bisa ada lebih dari lima gawai yang dirilis dan semuanya hadir dengan hal menarik perhatian. Masing-masing brand saling berlomba untuk menjadi yang terbaik di semua kelas, termasuk juga di kelas smartphone dengan harga yang terjangkau. Dalam hal ini, Vivo pun demikian. Salah satu brand yang sudah cukup ternama ini juga tidak sekedar diam saja dan memiliki deretan gawai menarik dengan harga yang tidak terlalu mahal.
Beberapa Rekomendasi HP Vivo dengan Harga Terjangkau
Bila anda mencari hp 1 jutaan dari Vivo, ini bukanlah hal yang mustahil. Walau anda tidak bisa serta merta mendapatkan gawai keluaran terbaru, ada gawai yang masih cukup bagus untuk digunakan saat ini. Salah satunya adalah Vivo V17 Pro. Gawai ini tergolong sangat menarik, terutama di sektor kameranya. Kamera belakang dari gawai ini mampu memberikan gambar dengan resolusi mencapai 48MP. Di samping lensa utama tersebut, ada juga lensa pendukung lainnya dengan resolusi 8MP, 2MP, serta 2MP dengan fungsi masing-masing untuk meningkatkan kualitas gambar dan memberikan opsi dan fitur tambahan lainnya. Kamera depan dari gawai ini tak kalah menarik. Kamera depan mengusung teknologi pop-up cameras dengan dua lensa, yaitu 32MP dan 8MP. Dengan teknologi ini, layar tidak tergangggu dengan notch untuk kamera depan. Dari segi dapur pacu, Qualcomm Snapdragon 675 digunakan oleh gawai ini. Dari segi harga, gawai ini sekarang tersedia dengan kisaran harga 1,9 juta saja.
Pilihan kedua adalah Vivo Z1 Pro. Ini pun sekarang dibandrol dengan harga satu jutaan saja. Dengan harga di kisaran satu setengah juta, anda sudah mendapatkan gawai dengan prosesor Snapdragon 712 yang cukup mumpuni untuk bermain game dan menjalankan apliksai dengan lancar. Ini pun didukung dengan GPU Adreno 616 yang mampu memproses gambar dengan cepat. Untuk menunjang performa yang ada, gawai ini dibekali pilihan RAM 4GB dan 6GB serta memori internal 64GB dan 128GB. Untuk urusan kamera, gawai ini mengusung tiga kamera belakang dengan resolusi 16MP, 8MP, dan 2MP. Di kamera depan, ada kamera dengan lensa 32MP. Agar nyaman digunakan, baterai berkapasitas 5000mAh disematkan dan didukung dengan Dual-Engine Fast Charging untuk mempercepat pengisian baterai.
Rekomendasi Gawai Vivo Lainnya
Untuk harga yang di atas dua juta, Vivo memiliki Vivo Y50 yang bisa dianggap sangat bagus di antara gawai Vivo lain di harga dua jutaan. Gawai ini memberikan daya tarik dalam hal ketahanan baterainya yang berkapasitas 5000mAh dan didukung Fast Charging di daya 15W. Untuk segi performa, gawai ini menggunakan chipset dari Snapdragon, yaitu Snapdragon 665. Inipun didukung dengan RAM 8GB agar lebih nyaman dalam membuka dan mengakses beberapa aplikasi. Di sektor kamera, Vivo mengusung kamera depan dengan resolusi 16MP. Di bagian belakang, empat kamera tersemat dan memberikan performa yang bagus. Ada lensa 13MP sebagai lensa utama, lalu lensa ultrawide 8MP, kamera makro 2MP, dan kamera 2MP dengan depth sensor agar menghasilkan gambar bokeh.
Pilihan lainnya adalah Vivo V19. Gawai ini terbilang mengagumkan dengan lensa 48MP sebagai lensa utama di kamera belakang. Ini juga didukung dengan lensa wide angle 8MP, lensa makro 2MP, dan lensa dengan depth sensor 2MP yang mampu menghasilkan efek bokeh yang halus. Untuk kapasitas RAM, gawai ini menyediakan 8GB dan dipadukan dengan Snapdragon 675 agar aplikasi bisa diakses tanpa kendala walau dalam keadaan multitasking.